Gokil!!! Setelah Tenggelam 10 Bulan Iphone Masih Berfungsi – Seorang pria Inggris terkejut melihat iPhone miliknya yang telah hilang di sungai selama 10 bulan berhasil ditemukan dalam kondisi pulih dan masih bisa beroperasi dengan baik sehingga dapat digunakan kembali untuk kebutuhan komunikasi sehari ha
Seorang pria bernama Owen Davies menjatuhkan iPhone-nya pada Agustus 2021 saat mendayung kano di Sungai Wye di Gloucestershire. Awal bulan ini, Miguel Pacheco menemukan iPhone tersebut saat mendayung bersama keluarganya.
Pacheco dengan cepat mengeringkan iPhone yang dia temukan di rumah dan memposting foto di media sosial untuk menemukan pemiliknya. Pacheco mengatakan dia melakukan banyak upaya untuk mengeringkan iPhone tersebut karena beranggapan bahwa dalam iphone tersebut banyak data tersimpan yang dibutuhkan oleh pemilik iphone tersebut.
BBC melaporkan pada hari Selasa (28 Juni 2022) bahwa Pacheco berkata, “Saya pikir itu rusak. Itu penuh dengan air.”
“Jika saya kehilangan ponsel saya, saya memiliki banyak foto anak-anak saya dan saya ingin mendapatkannya kembali.”
Setelah menemukan iPhone tersebut, Pacheco langsung mengeringkannya di dalam kompresor udara lalu dikeringkan semalaman. Keesokan paginya, coba isi daya baterai iPhone setelah itu di coba untuk dinyalakan.
Saat diaktifkan kembali, layar kunci iPhone akan menampilkan gambar pria dan wanita,iphone tersebut jatuh disungai pada 13 Agustus dan ditemukan 10 bulan kemudian.
Pacheco kemudian mengunggah foto iPhone-nya ke grup papan buletin Cinder Noticeboard Facebook. Grup ini telah dibagikan lebih dari 4.000 kali. Pemilik aslinya tidak menggunakan media sosial selama lebih dari enam bulan, tetapi pasangan di foto itu ternyata adalah Owen Davis dan tunangannya Fiona Gardner, yang tinggal di Edinburgh.
Davis mengatakan dia dan teman-temannya sedang merayakan pesta bujang di Sungai Wye. Dia sedang berada di perahu ketika temannya tiba-tiba berdiri, dan mereka berdua jatuh ke sungai.
“Ponsel itu ada di saku belakang saya dan begitu saya masuk ke air, saya baru menyadari ponsel itu hilang,” kata Davis.